Monday, May 6, 2019

Sha'arit Yisra'el

http://yisreh1.byethost7.com/kalender.html?i=1

Untuk segala sesuatu ada masanya, untuk apapun di bawah langit ada waktunya.
(Pengkhotbah 3 : 1)


Hebrew Calendar

Kalender Ibrani (הלוח העברי / ha'luach ha'ivri)

  Powered by Google TranslateTranslate

Nama bulan kalender Ibrani dalam satu tahun 

Nama IbraniNama IndonesiaUrutanDurasiPersamaan Dalam Masehi
נִיסָןNisan130 hariMaret - April
אִיָּרIyar229 hariApril - Mei
סִיוָןSivan330 hariMei - Juni
תַּמּוּזTammuz429 hariJuni - Juli
אָבAv530 hariJuli - Agustus
אֱלוּלElul629 hariAgustus - September
תִּשׁרִיTishri730 hariSeptember - Oktober
חֶשְׁוָןCheshvan829 / 30 hariOktober - November
כִּסְלֵוKislev930 / 29 hariNovember - Desember
טֵבֵתTevet1029 hariDesember - Januari
שְׁבָטShevat1130 hariJanuari - Februari
אֲדָר אAdar I (Muncul pada tahun kabisat saja)1230 hariFebruari - Maret
אֲדָר בAdar II
(Disebut Adar Beit / Adar Sheni pada tahun kabisat)
12
(13 pada tahun kabisat)
29 hariFebruari - Maret

Bulan Ibrani

Durasi bulan Ibrani (חודש / Chodesh) diukur berdasarkan jumlah waktu yang diperlukan bulan untuk melakukan suatu putaran, yaitu sekitar 29,5 hari :
Kondisi bulan pada saat akhir bulan (tanggal tua) <=<= Kondisi bulan berwana hitam menandakan awal bulan (tanggal muda)
  • Rosh Chodesh
    Penampakan bulan baru disebut Rosh Chodesh (ראש חודש / "Kepala Bulan"). 12 חודשים / Chodeshim (bulan) = 1 שנה / Shana (tahun)
  • Tahun Kabisat Bulan
    Seperti yang kita tahu bahwa 1 tahun tata surya = 365 hari tetapi 1 tahun bulan hanya 354 hari (29,5 x 12), sehingga bulan extra ditambahkan ke dalam kalender Ibrani tiap 2 atau 3 tahun. Rumus pastinya hanya diketahui oleh beberapa orang tertentu saja, yang jelas tiap 19 tahun ada 7 tahun kabisat (tahun ke-3, ke-6, ke-8, ke-11, ke-14, ke-17, dan ke-19). Pada tahun kabisat bulan ke-13 disebut אדר שני / Adar Sheni (Adar II)

    Pada kitab Taurat, bulan pertama kalender Ibrani adalah Nisan (ketika terjadi Paskah - lihat Keluaran 12 : 1 - 12); bagaimanapun, ראש השנה / Rosh Hashanah ("tahun baru") terjadi di bulan Tishri yaitu bulan ke-7, dan di bulan ke-7 itulah jumlah tahun bertambah.

Nama-nama hari selama 1 minggu dalam kalender Ibrani 

Nama IbraniTransliterasiNama Indonesia
יום ראשוןYom RishonHari Pertama (Minggu)
יום שניYom SheniHari Kedua (Senin)
יום שלישיYom ShlishiHari Ketiga (Selasa)
יום רביעיYom Revi’iHari Keempat (Rabu)
יום חמישיYom ChamishiHari Kelima (Kamis)
יום שישיYom ShishiHari Keenam (Jumat)
יום שבתYom ShabatHari Ketujuh (Sabtu)

Hari Ibrani

Hari Ibrani (יום / Yom) dimulai pada saat matahari terbenam (para rabi berpendapat bahwa hari dimulai pada saat matahari terbenam berdasarkan gambaran aktifitas Tuhan dalam penciptaan, "Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah hari pertama.Kejadian 1 : 5). Petang kadang didefinisikan "setelah sore", kalau di Indonesia matahari terbenam sekitar jam 6 pm.
Semenjak hari Ibrani (יום / Yom) dimulai pada saat matahari terbenam, anda harus mengingat bahwa hari raya Yahudi sebenarnya dimulai pada malam sebelum hari-H. Sebagai contoh יום השואה / Yom HaShoah (Peringatan Holocaust) terjadi pada tanggal 27 Nisan, yang sebenarnya sudah dimulai setelah matahari terbenam pada hari kemarin :
Sebagai contoh Yom HaShoah dirayakan pada hari kamis tanggal 5 (setelah matahari terbenam) dan hari jumat tanggal 6 (selama siang hari). Sehingga inilah yang menyebabkan hari raya Yahudi merentang hingga dua hari pada kalender masehi kita.

Contoh perhitungan hari Ibrani pada kronologi kematian, penguburan, dan kebangkitan Yesus (Yohanes 19 : 31 - 37)

Untuk memahami kronologi ini, anda harus ingat bahwa hari Ibrani dimulai pada saat matahari terbenam dan berakhir pada sore di hari berikutnya. Jika Yesus disalibkan pada bulan Nisan tanggal 14 (siang hari) dan kemudian dibangkitkan setelah 3 hari & 3 malam, maka kita bisa menyimpulkannya seperti ini :
Hari ke-Tanggal pada bulan NisanNama masehiKondisi hariPeristiwa
514 (Imamat 23 : 5)RabuMalamPerjamuan Paskah terakhir Yesus (Matius 26 : 17 - 25);
Yesus ditangkap.
KamisSiangDomba Paskah dikorbankan;
Yesus disalibkan; dikuburkan. (Yohanes 19 : 31 - 32)
1/2 Hari
615 (Imamat 23 : 6)KamisMalamHari ke-1 roti tak beragi;
Shabat setelah Paskah (Shabat pada hari pertama hari raya roti tak beragi / Imamat 23 : 6 - 7).
1 Hari
JumatSiangShabat setelah Paskah (berlanjut);
Kubur Yesus dijaga. (Matius 27 : 62 - 66)
716JumatMalamMalam Shabat (Shabat reguler / Shabat hari ke-7 / Keluaran 20 : 8 - 11).1 Hari
SabtuSiangShabat reguler / Shabat hari ke-7 (berlanjut);
יום הביכורים / Yom HaBikurim / Hari raya hasil pertama. (Imamat 23 : 10 - 11)
117SabtuMalamUpacara Havdalah;
Kebangkitan Yesus. (Matius 28 : 1 - 10)
1/2 Hari
MingguSiangPerempuan-perempuan datang ke kubur Yesus (Lukas 24 : 8 - 10);
Yesus menampakkan diri kepada murid-murid-Nya. (Markus 16 : 9 - 20)
1/2 + 1 + 1 + 1/2 = 3 hari & 3 malam (Matius 12 : 40). Yesus disalibkan pada hari kamis, Nisan 14 (sebelum matahari terbenam) dan dibangkitkan pada hari minggu, Nisan 17 (sebelum matahari terbit) pada hari yang ke-3 (Lukas 24 : 45 - 46). Kemudian para murid mendapati kebangkitan Yesus pada Nisan 17, minggu pagi (Matius 28 : 1 - 10).
Jerusalem Time

UKURAN KEPANGKATAN

No
Golru/Pangkat
Jumlah
1
0
2
0
3
0
4
0
5
5
6
1
7
0
8
0
9
4
10
50
11
62
12
46
13
77
14
31
15
0
16
1
17
0
18
107
TOTAL PEGAWAI AKTIF
384